Proyek Peningkatan Jalan Di Kecamatan Ulu Moroo Yang Dikerjakan CV. IHAKA Diduga Asal Jadi di Soal Warga

NIAS BARAT – Proyek Peningkatan Jalan Sisingamangaraja Kecamatan Ulu Moroo Kabupaten Nias Barat yang dikerjakan oleh CV. IHAKA yang bersumber dari DAK Reguler tahun 2022 diduga asal jadi.

Proyek dengan nomor kontrak 600/1/P7/SP/PPK-PK/BM-PUPR/2022 dengan pagi anggaran sekira Rp. 6.958.303.500,- .

Hal tersebut dikatakan salah seorang warga. Menurutnya, terlihat tembok penahan tanah yang baru dibangun tersebut sudah retak-retak dan ambruk. Diduga teknik proyek ini dikerjakan asal-asalan .

” Kita duga kualitasnya bangunannya kurang, dan timbunan hanya sertu bukan BS,” ungkap Warga sekitar kepada wartawan pada Senin (03/10/2022).

Sementara itu, kepala Dinas PUPR Nias Barat ‘YN’ ketika dikonfirmasi oleh awak media mengatakan akan di cek.

” Akan kita cek, dan harus diperbaiki,”  tegas Kadis.

Sebelum berita ini di muat awak media masih mencoba mengkonfirmasi pihak-pihak terkait. (Red)

 

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif
Penulis: Agus ,S/Delik/Sabar