Cetak Rekor Baru Untuk Lomba Pencak Silat, SDN 1 Margajaya Berhasil Maju Ke Tingkat Provinsi

BANTEN – Atlet silat di SDN 1 Margajaya, Kecamatan Cimarga, Kabupaten Lebak masuk nominasi mengikuti lomba pencak silat ke tingkat Provinsi setelah sebelumnya perhelatan di kancah persaingan kejuaraan yang sangat ketat dan kemudian hingga pada akhirnya di hasil akhir berhasil keluar sebagai juara ke 2 tingkat Kabupaten Lebak.

Kepala Sekolah SDN 1 Margajaya, H. Edi Junaedi, mengucapkan rasa syukur karena siswanya berhasil mengharumkan nama baik sekolah khususnya satuan pendidikan di wilayah Kecamatan Cimarga.

“Allhamdulillah pencapaian ini berkat latihan dan semangat para atlet sehingga membuahkan hasil yang maksimal,” ungkapnya kepada Awak Media. Sabtu, (23/07/2022).

Lebih lanjut, H. Edi berharap, bahwa dengan adanya prestasi ini, bisa menjadi motivasi bagi siswa yang lain di bidang berbeda.

“Semoga SDN Margajaya 1 bisa terus berprestasi di semua bidang,” pungkas H. Edi Junaedi Kepala Sekolah SDN 1 Margajaya yang juga menjabat sebagai Ketua K3S.

Sementara itu, Karna selaku Ketua Koordinator wilayah (Korwil) Pendidikan Kecamatan Cimarga sangat mendukung olahraga pencak silat di satuan pendidikan Kecamatan Cimarga. ” Dengan adanya bibit-bibit unggul ini tentunya bisa menciptakan perkembangan olahraga pencak silat di Kecamatan Cimarga bisa lebih maju lagi,” ungkapnya.

Ketua Koordinator wilayah Pendidikan Kecamatan Cimarga juga berpesan agar para atlet di SDN 2 Margajaya menjaga kondisi kesehatan untuk bekal pertandingan yang akan datang menuju Provinsi.

“Tetap sehat dan semangat. Insyaallah juara. Aamiin ya rabbal alamiin,” tutupnya. (Red)

Reporter : Sastra 

Editor : Enggar Buchori, S.Pd

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif