KEEROM – Satgas Yonif 131/BRS kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan membagikan mainan kepada anak-anak di Kampung Banda, Distrik Waris, Provinsi Papua.
Dalam keterangan pada Selasa 4 Februari 2025 Danpos Waris, Letda Inf M Fijay Amir menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan tersebut merupakan bukti kepedulian Satgas Yonif 131/BRS kepada masyarakat di perbatasan Papua.
Selain itu, kata dia, Kegiatan berbagi mainan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian TNI kepada anak-anak khususnya di Provinsi Papua.
“Karena bagi kami masa kecil adalah masa yang paling berkesan dan berharga, Kami berusaha menanamkan hal baik sebagai prajurit kepada generasi masa depan Papua,” ungkapnya.
Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh anak-anak setempat, Salah satu anak-anak Yacob (10 thn) menyampaikan rasa syukurnya dan terima kasih kepada abang-abang Pos.
“Puji Tuhan kepada abang-abang tentara yang sudah membawa keceriaan kepada kami di Kampung Banda ini, abang-abang tentara selalu baik kepada kami, semoga kami bisa seperti abang-abang tentara,” ungkapnya.