LAPAS  

Tangan Tangan Terampil WBP Lapas Perempuan Bandung Memikat Kadivmin Kemenkumham Banten

BANDUNG – Dalam suasana cerah, Lapas Perempuan Bandung mendapatkan kunjungan istimewa dari Nur Azizah Rahmanawati, Kepala Divisi Administrasi (Kadivmin) Kemenkumham Banten, yang sebelumnya mengikuti Kejuaraan Nasional Kempo di LPKA.

Kunjungan ini turut didampingi Kepala Lapas Perempuan Bandung Yekti Apriyanti. Kamis, (19/9/2024).

Selama kunjungan, Nur Azizah menyaksikan keterampilan warga binaan pemasyarakatan (WBP) dalam mengelola pos kerja kemandirian, diantaranya karya dari pos kerja perca yang menampilkan hasil kerajinan kain, serta layanan salon kecantikan.

Para warga binaan dengan antusias mengundang Nur Azizah untuk mencoba layanan facial di salon Lamoria, yang dikelola sepenuhnya oleh mereka.

Kehangatan dan semangat dari para warga binaan turut memeriahkan suasana kunjungan ini.

Nur Azizah pun menyampaikan apresiasi atas kreativitas dan kerja keras para warga binaan yang mampu menghasilkan karya berkualitas.

Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan kesan positif yang tak terlupakan bagi Ibu Nur Azizah, serta membuka peluang kunjungan berikutnya ke Lapas Perempuan Bandung.

Semoga semangat kemandirian ini terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi warga binaan lainnya.

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif