SERANG – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Banten Dr. Siswanto, SH.,MH mengikuti Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79 Tahun 2024 dan Pengibaran Bendera Merah Putih di lapangan Setda Provinsi Banten, pada Sabtu 17 Agustus 2024.
Dari pantauan, Hadir mendampingi Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Wilayah Banten serta seluruh Forkopimda Provinsi Banten dan Pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Banten.
Pj. Gubernur Banten Al Muktabar selaku inspektur upacara pengibaran bendera merah putih di lapangan Setda Banten, menyampaikan bahwa dengan tema HUT ke 79 RI yakni “Nusantara Baru Indonesia Maju”.
“Maka pentingnya langkah-langkah terencana untuk mencapai tema tersebut,” ucapnya.
Ia menekankan perlunya skema yang meliputi perencanaan, pelaksanaan dan pertanggungjawaban dalam upaya tersebut. “Sejalan dengan hal itu, Banten dengan delapan kabupaten dan kota, maka pemerintah provinsi banten telah melakukan berbagai program untuk pencapaian kesejahteraan masyarakat yang diantaranya konsentrasi menurunkan angka kemiskinan, stunting dan gizi buruk, memperluas lapangan kerja dengan memperluas investasi dan potensi Banten yang dapat dieksploitasi,” jelasnya.
Dalam acara tersebut Kepala Kejaksaan Tinggi Banten membacakan Undang-Undang Dasar (UUD) 1945, yang dilanjutkan dengan mengikuti secara virtual Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79 Tahun 2024 yang dilanjutkan acara Pembentangan Bendera Merah Putih Raksasa yang bertempat di Danau Retensi KP3B Banten.