News  

GP Ansor Kecamatan Curug Gelar Diklatsar Banser Angkatan 1

Kota Serang – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Curug gelar Pendidikan Latihan Dasar (Diklatsar) Banser angkatan satu, di Lingkungan Pamarian Kelurahan Cilaku Kecamatan Curug – Kota Serang, Jumat sampai Minggu (28-30/1/2021).

Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Curug Mihrobi melalui Alam ketua pelaksana Diklatsar mengatakan, kegiatan ini diikuti puluhan peserta dari Kecamatan Curug.

“Kegiatan ini sebagai program PAC dan satkoryon Curug, juga untuk memperkokoh keaswajaan NU, memperkuat bangsa, mempertahankan NKRI dari berbagai ancaman yang datang dari dalam maupun luar,” ujar Mihrobi ketua GP Ansor Kecamatan Curug, melalui Alam ketua pelaksana Diklatsar.

Ditempat yang sama, waka satkorwil banser Provinsi Banten Didik mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan kaderisasi diklatsar yang ke 1, setelah beberapa bulan kita berhenti melaksankan kegiatan kaderisasi karena pandemi covid 19.

“Para kader yang mengikuti pelatihan ini harus siap membela ahlisunah waljamaah NU, membela para ulama, membela bangsa dan negara, hubbul wathon minal iman,” kata Didik sebagai ketua wakil ketua satkorwil banser Provinsi Banten.

Kegiatan ini, selain dilakukan pembekalan materi, juga latihan fisik berupa outbond dan semua peserta juga harus mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19.

 

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif