BANTEN – Menyambut HUT RI ke-77, TK Siloam menggelar berbagai perlombaan yang diikuti oleh seluruh murid-murid TK.
Kegiatan yang dilakukan pada, Selasa 16 Agustus 2202 tersebut melombakan perlombaan seperti makan kerupuk, menari balon.
Anak-anak begitu semangat mengikuti kegiatan tersebut, teriakan dan juga anak-anak yang asyik melakukan perlombaan tampak lucu dan menggemaskan.
Orang tua yang juga ikut mendampingi anak-anak merekapun juga tidak ketinggalan ikut lomba menari balon, makan kerupuk, joget kursi dan Memberikan semangat kepada anak-anak mereka agar bisa menjuarai lomba tersebut.
Kegiatan dihadiri secara langsung Kepala Sekolah TK Siloam W Tambunan. S.Th. dan didampingi Dorma Aritonang, Sarimi Purba dan Keke Ginting.
Kepala sekolah menyampaikan terima kasih atas partisipasi orang tua dalam perlombaan yang digelar ini untuk menyemarakkan dan memeriahkan peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI.
“Terima kasih karena sudah mendampingi anak -anak yang ikut terlibat dalam berbagai lomba dalam memeriahkan HUT RI,” ujarnya
Hadiah yang nanti didapat anak-anak kata W, Tambunan S.Th.
“Tidak penting siapa yang menang atau kalah, namun dibalik perlombaan ini diharapkan dapat menanamkan dan meningkatkan rasa cinta tanah air bagi seluruh murid TK Siloam dan anak-anak pun dapat bergembira dalam kegiatan ini”. Diakhiri dengan pemotongan tumpeng dan makan besama,” tutupnya.
Reporter : Frangky