KUPANG — Dojo kempo LBH Surya NTT yang resmi berdiri pada 31 Juli 2020 kini mulai eksis dalam beberapa pertandingan antar pelajar se-Kota Kupang, Provinsi NTT
Dalam penelusuran media ini, setelah mendapat 19 piagam dalam pertandingan antar pelajar se-Kota Kupang tingkat SD pada 31 Januari 2022, kini dalam pertandingan antar pelajar tingkat SMP internal shorinji kempo se-Kota Kupang pada Minggu 27 Februari 2022, Dojo LBH Surya NTT kembali mendapat 50 piagam penghargaan.
50 piagam yang didapat merupakan juara yang diraih oleh kenshi-kenshi yang di kirim untuk ikut bertanding dengan beberapa nomor pertandingan.
Nomor pertandingan yang diikuti seperti randori solo, embu solo, embu beregu putra, embu beregu putry, embu campuran, embu berpasangan.
Tentunya keberhasilan yang dicapai dalam pertandingan dimaksud tidak terlepas dari keseriusan dan semangat dalam berlatih di Dojo LBH Surya NTT dibawah pelatih Simpai Andre Soleh (IV DAN), Simpai Herry F.F Battileo (II DAN) serta beberapa asisten pelatih lainnya.
Pendiri Dojo LBH Surya NTT, Herry F.F Battileo SH.,MH disela-sela kesibukannya sebagai seorang advokat/pengacara saat dimintai tanggapannya mengatakan bahwa ini sangat luar biasa menunjukan bahwa para kenshi tidak main-main dalam berlatih
Selaku pendiri Dojo LBH Surya NTT, Herry yang akrab disapa merasa bangga atas keberhasilan yang diraih oleh kenshi-kenshi dengan membawa pulang 50 piagam penghargaan
Tak cukup sampai disitu, Ketua DPW MOI Provinsi NTT juga menuturkan bahwa keberhasilan ini patut disyukuri dan diapresiasi agar para kenshi terus semangat dan serius dalam latihan untuk terus mengasah kemampuan dalam meraih prestasi di tingkat yang lebih tinggi membawa nama Perkemi NTT.
“Sebagai pendiri Dojo saya merasa bangga dan bersyukur karena tidak sia-sia setiap minggu 2 kali latihan membuahkan hasil yang baik. Harapan terbesar kita adalah kenshi-kenshi dojo LBH Surya NTT bisa bertanding di tingkat yang lebih tinggi kedepan membawa nama Perkemi NTT,”Ujar Advokat kondang ini.
Beberapa kenshi yang meraih juara dalam nomor pertandingan pada kejuaraan internal shorinji kempo antar pelajara tingkat SMP se-Kota Kupang diantaranya
Brayen I.P Jella Bing (Juara II embu solo putra kyu 5 dan juara II randori solo putra kyu 5), Junied Saduk (Juara III embu solo putri kyu 5 dan juara II embu beregu putri kyu 5), Marsel Nofus (Juara I embu pasangan campuran, juara II embu solo putra kyu 5 dan juara I randori solo putra kyu 5)
Krispinus Bria (Juara II embu beregu putra kyu 5 dan juara III embu solo putra kyu 5), Muhammad Bintang Harnansyah (Juara II embu beregu putra kyu 5), Audre Manoe (Juara I embu pasangan putra kyu 5, juara I embu solo putra kyu 5 dan juara I randori solo putra kyu 5)
Wahyudit Oly (Juara I embu pasangan putra kyu 4, juara I randori solo putra kyu 4 dan juara I embu solo putra kyu 4), Yulia Febrany Langobelen (Juara III solo randori putri kyu 3, juara I solo embu putri kyu 3 dan juara I embu beregu putri kyu 3), Gery Raharjo (Juara II embu beregu putra kyu 5), Mesya Mau (Juara Juara III randori solo putri kyu 5 dan juara III embu solo putri kyu 5)
Avelia Mitan (Juara I embu beregu putri kyu 3), Yovita Anunut (Juara II embu beregu putri kyu 5), Natalya Willa (Juara I embu pasangan putri kyu 5), Chriatiani Lero Dunga (Juara I embu solo putri kyu 5, juara I embu berpasangan campuran kyu 5 dan juara II randori solo putri kyu 5)
Ardon Thine (Juara III randori solo putra kyu 5),
Yery Djara (Juara randori solo putra kyu 4, juar I embu pasangan putra kyu 4 dan juara II embu solo putra kyu 4) Valda Letuna (Juara II randori solo putri kyu 5, juara I embu solo putri kyu 5 dan juara I embu pasangan putri kyu 5), Anggrek Suban (Juara II embu solo putri kyu 5), Jacoba Eoh Ndolu (Juara I embu beregu putri kyu 3 dan juara II randori solo putri kyu 3), Febriyani Manek (Juara I embu pasangan putri kyu 4 dan juara 2 randori solo putri kyu 4)
Rusnia Maga (Juara I embu pasanga putri kyu 4 dan juara I solo randori putri kyu 4), Yohanis Retu (Juara II randori solo putra kyu 4 dan juara III solo embu putra kyu 4), Bella Pramesti (Juara II solo embu putri kyu 5 dan juara III solo randori putri kyu 5), Aris Ramadhan Ali (Juara III embu solo putra kyu 5 dan juara II embu beregu putra kyu 5)
Hendriono Mata Ratu (Juara I embu pasangan putra kyu 4 dan juara II solo embu putra kyu 4), Ananda Robers (Juara I embu putri beregu kyu 3), Nadya Benu (Juara II embu beregu putri kyu 5), Thary Benu (Juara II embu beregu putri kyu 5).
Beberapa asisten pelatih dojo LBH Surya NTT yaitu, Yulan Rihi, Ernest Willa, Cyprianus Palbeno, Yuven, Stella Gratio Jehaman.